Melihat kondisi ekonomi Jepang yang masih belum berhasil bangkit lebih cepat dari jurang resesinya, maka Bank of Japan (BoJ) harus segera melonggarkan kebijakan moneternya lebih lanjut jika penurunan harga minyak terus menghambat upaya mereka dalam meningkatkan ekspektasi inflasi.
Harga minyak yang masih terkapar hingga saat ini kemungkinan besar masih akan terus menekan harga dalam jangka pendek tapi juga akan mempercepat inflasi dalam perspektif jangka panjang dikarenakan dapat memberi manfaat ekonomi yaitu dalam hal mengimpor minyak seperti Jepang. Menanggapi hal ini salah satu perwakilan BoJ menyampaikan bahwa BoJ akan segera menyesuaikan kebijakan moneter mereka jika tren harga terus berubah dan jika tindakan lebih lanjut diperlukan untuk mencapai target inflasi 2 persen.
Stephanie Rebecca/ VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens