Kembali Ditutup Negatif, Rupiah Dipengaruhi Lesunya IHSG

850

Pada penutupan perdagangan sore ini nilai tukar rupiah terhadap dollar AS terpaksa berakhir di teritori negative untuk hari kedua (26/3). Pergerakan menguat rupiah yang sempat menjauhi level 13.000 per dollar terhadang. Hari ini rupiah kembali ditutup di level 13.000 per dollar.

Indeks dollar pada perdagangan hari ini sebenarnya masih melanjutkan penurunannya. Dollar terpukul jelang rilis data klaim pengangguran. Diperkirakan klaim pengangguran pekan lalu berada di level 291K, sama dengan klaim pengangguran bulan sebelumnya. Sedangkan kemarin data pesanan barang durable menunjukkan kondisi yang kurang mengesankan.

Lesunya bursa saham dalam negeri juga turut menjadi faktor yang menyeret rupiah. IHSG ditutup pada posisi 5368,80 poin, turun tajam dibandingkan posisi penutupan perdagangan kemarin yang berada di level 5405,49. Posisi IHSG saat ini berada pada level paling rendah sejak tanggal 17 Februari lalu.

Read more

Ika Akbarwati/VMN/VBN/Senior Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here