Indeks Shanghai 26 April Berakhir Naik Terdukung Optimisme Jelang Pertemuan The Fed

1081
indeks shanghai

Pada penutupan perdagangan bursa saham Tiongkok Selasa (25/04), indeks Shanghai berakhir naik 18,72 poin, atau 0,64 persen, ke 2,965.39. Penguatan indeks Shanghai terdukung optimisme positif menjelang pertemuan The Fed AS.

Lihat : Awal Indeks Shanghai 26 April Tertekan Ekonomi Domestik Jelang Pertemuan The Fed

Pertemuan The Fed akan berlangsung Rabu-Kamis ini dan diperkirakan The Fed akan mempertahankan suku bunganya tetap. Memudarnya harapan kenaikan suku bunga bulan April ini memberikan penguatan bagi saham-saham perbankan.

Pada akhir perdagangan bursa Shanghai, saham-saham perbankan menguat. Saham ICBC naik 0,23%, saham China Merchants Bank naik 0,28%, saham Industrial Bank naik 0,19%, saham China CITIC Bank naik 0,17%, saham Hua Xia Bank naik 0,3%.

Bursa Saham juga menghapus kerugian sebelumnya dalam perdagangan sore pada hari Selasa, sebagai reli saham kesehatan dan real estate mengimbangi kesuraman awal dipicu oleh penurunan harga komoditas di tengah tindakan keras pemerintah pada spekulasi komoditas.

Namun bursa Shanghai masih berpotensi tertekan dengan sentimen negatif meningkatnya tingkat utang Tiongkok yang mencapai rekor tinggi.

Tingkat utang Tiongkok telah meningkat ke rekor 237 persen dari produk domestik bruto, menurut sebuah laporan yang dilansir Financial Times pada akhir pekan, memperkuat peringatan bahwa negara bisa menuju krisis keuangan pada seperti masa Lehman atau periode berlarut-larut pertumbuhan rendah seperti yang telah dialami Jepang selama dua dekade terakhir.

Laporan tersebut menyatakan bahwa total utang di Tiongkok, termasuk pinjaman luar negeri dan dalam negeri, telah naik ke $ 25 triliun yang merupakan hasil dari ekspansi yang cepat dari pinjaman sejak pecahnya krisis keuangan global pada 2008-2009. Pada tahun 2008, utang Tiongkok berada pada 148 persen dari PDB.

Lihat : Tingkat Utang Tiongkok Capai Rekor 237 Persen Dari PDB

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan pada perdagangan selanjutnya indeks Shanghai berpotensi melemah terbatas dengan kekuatiran pemulihan ekonomi Tiongkok,  kecuali jika ada stimulus pemerintah yang memberikan kembali keyakinan investor akan penguatan ekonomi Tiongkok. Indeks akan bergerak pada kisaran Support menembus level 2861-2757 dan jika harga menguat akan mencoba menembus level Resistance pada 3076-3187.

 

Doni/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here