Indeks Shanghai 28 April Bergerak Negatif Tergerus Pelemahan Yuan

721
bursa shanghai

Mengawali perdagangan saham di bursa Tiongkok Kamis (28/04), Indeks Shanghai bergerak negatif, saat ini terpantau turun -20,03 poin atau -0,68 persen pada 2933.64. Pelemahan indeks Shanghai terpicu pelemahan mata uang Yuan terendah satu bulan.

Lihat : Indeks Shanghai 27 April Kembali Tergerus Kekuatiran Ekonomi Tiongkok

Mata uang Yuan jatuh ke terendah satu bulan di Hong Kong setelah Bank Rakyat Tiongkok memangkas suku bunga acuan mata uang dan Federal Reserve mengisyaratkan mungkin akan menaikkan suku bunga pada kecepatan bertahap.

Pagi ini Bank Rakyat Tiongkok menurunkan kurs harian tetap yuan untuk pertama kalinya dalam tiga hari, Kamis (28/04), melemah 0,18 persen ke 6,4954 dolar.

Yuan Offshore melemah 0,11 persen ke 6,5115 dolar pada 10:30 waktu setempat, menjadi level terendah sejak 28 Maret. Mata uang yang diperdagangkan di Shanghai turun 0,11 persen menjadi 6,5021. Sebuah replika Bloomberg dari CFETS RMB Index, yang mengukur mata uang lokal terhadap 13 nilai tukar, jatuh ke 97,30, mendekati level terendah 17-bulan yang dicapai pekan lalu.

Lihat : Mata Uang Yuan Jatuh Terendah Satu Bulan

Pelemahan Yuan ini cukup mengagetkan pasar, mengingat The Fed baru saja mengumumkan keputusan untuk mempertahankan suku bunga tetap, yang biasanya akan menjadi sentimen positif pasar global.

The Federal Reserve AS mengumumkan pada Rabu (27/04) waktu setempat atau Kamis dinihari tadi untuk mempertahankan suku bunga AS tetap pada 0,5%.

Federal Open Market Committee (FOMC) dalam pernyataan yang dirilis setelah pertemuan dua hari minggu ini menyatakan kegiatan ekonomi terlihat melambat dan pertumbuhan belanja rumah tangga tumbuh moderat, meskipun pendapatan riil rumah tangga telah meningkat pada tingkat yang mantap dan sentimen konsumen tetap tinggi. Hal tersebut mendasari keputusan The Fed mempertahankan suku bunga AS tetap.

Lihat : The Fed AS Pertahankan Suku Bunga Tetap, Akankah Naik Bulan Juni?

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan pada perdagangan selanjutnya indeks Shanghai diperkirakan berpotensi melemah terbatas dengan pelemahan mata uang Yuan, kecuali ada stimulus pemerintah Beijing yang menguatkan ekonomi Tiongkok. Indeks akan bergerak pada kisaran Support menembus level 2827-2715 dan jika harga menguat akan mencoba menembus level Resistance pada 3056-3160.


Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here