Kurs Yen 3 Mei Taklukkan Aussie dan Dollar, Safe Haven Diserbu

659

Mengamati pergerakan kurs yen Jepang pada perdagangan forex sesi Eropa  hari Selasa (3/05) semakin kuat sejak perdagangan sesi Asia, dan terpantau mencapai posisi penguatan tertinggi 18 bulan terhadap dollar serta posisi tertinggi 2 bulan terhadap aussie dollar. Sore ini pasar global memburu aset safe haven merespon alasan RBA memangkas suku bunga acuannya hari ini.

Lihat: Suku Bunga Australia Dipangkas Ke Rekor Terendah Sepanjang Sejarah

Bank sentral Australia (RBA) memangkas suku bunganya dengan alasan tingkat inflasi negeri tersebut sangat rendah dan menghambat pertumbuhan ekonomi Australia. Tingkat inflasi rendah sedang melanda ekonomi negara-negara utama dan itu mengkhawatirkan pasar akan kondisi ekonomi global.

Selain itu sentimen pengumuman Departemen Keuangan AS akhir pekan lalu masih menjadi perhatian pasar, dimana Jepang dimasukkan pada daftar monitoring mata uang baru dengan empat negara lain yang memiliki surplus perdagangan yang besar dengan Amerika Serikat. Laporan ini  dipandang  membuat lebih sulit bagi Jepang untuk melakukan intervensi di pasar mata uang untuk membendung kenaikan yen.

Lihat:   Rekomendasi Yen, Selasa 3 Mei 2016

Pergerakan kurs yen  di  sesi Eropa  (09:50:35 GMT) menguat  terhadap dollar AS,  USDJPY dibuka lemah pada  106,40  di   awal   perdagangan   (00.00 GMT),  kurs  yen naik  0,6% dan nilai pair bergulir berada pada 105,73. Untuk pergerakan pair hingga akhir perdagangan  sesi malam, analyst Vibiz Research Center memperkirakan pair USDJPY dapat turun lagi  ke kisaran  105.25-104,50. Namun jika terjadi koreksi akan naik kembali   ke  kisaran 106,73- 107,47.

 

 

Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here