Bursa Hong Kong 18 Mei Berakhir Turun 1,5 Persen

552

Pada penutupan perdagangan Rabu (18/05), indeks Hang Seng di Bursa Hongkong ditutup turun -292,39 poin, atau -1,45 persen, ke 19826.41. Pelemahan indeks Hang Seng tertekan pelemahan Wall Street, menyusul komentar dari pejabat Federal Reserve yang menghidupkan kembali prospek kenaikan suku bunga AS sesegera Juni.

Lihat :  Awal Indeks Hang Seng 18 Mei Terganjal Pelemahan Wall Street

Bursa Saham AS ditutup lebih rendah pada akhir perdagangan hari Selasa, di tengah kenaikan harga minyak, setelah kekhawatiran investor baru tentang kebijakan Fed untuk kenaikan suku bunga bergerak lebih awal daripada perkiraan. Indeks Dow Jones Industrial Average ditutup turun 180,73 poin, atau 1,02 persen, di 17,529.98. Indeks S & P 500 ditutup turun 19,45 poin, atau 0,94 persen, pada 2,047.21,. Indeks Nasdaq ditutup turun 59,73 poin, atau 1,25 persen, pada 4,715.73.

Lihat : Bursa Wall Street Berakhir Turun Menantikan Risalah FOMC

Sentimen di Hong Kong sudah lemah dalam beberapa pekan terakhir, karena kekhawatiran bahwa tanda-tanda pemulihan ekonomi Tiongkok yang memudar.

Memang, laporan BoA Merrill Lynch Global Research menunjukkan bahwa ekspektasi pertumbuhan investor Tiongkok telah jatuh tajam pada bulan Mei, dengan 50 persen sekarang memperkirakan ekonomi lemah, dibandingkan dengan hanya 22 persen pada April.

Saham Hong Kong jatuh di seluruh papan, dengan sektor material dan IT di antara penurunan terbesar.

Sementara itu pergerakan indeks berjangka Hang Seng naik 36 poin atau 0,18% pada  19,722.00, naik dari penutupan perdagangan sebelumnya pada 19,686.00.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan indeks Hang Seng selanjutnya akan mencermati risalah pertemuan FOMC yang jika bernada hawkish akan menekan indeks. Indeks Hang Seng diperkirakan akan bergerak di kisaran Support 19.101-18.640 dan kisaran Resistance 20.155-20.682.


Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center

Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here