Bursa Hong Kong 21 Juni Berakhir Kuat Terbantu Harapan Bremain

769
indeks hang seng

Pada penutupan perdagangan Selasa (21/06), indeks Hang Seng di Bursa Hongkong ditutup naik 158,24 poin, atau 0,77 persen, ke 20668.44. Penguatan indeks Hang Seng terdorong menurunnya kekuatiran Brexit dengan harapan Inggris akan tetap berada di Uni Eropa atau Bremain (British Remain).

Lihat : Indeks Hang Seng 21 Juni Dibuka Naik Terpicu Menurunnya Suara Brexit

Meredanya kekuatiran Brexit terlihat seperti adanya jajak pendapat YouGov untuk surat kabar The Sunday Times yang diterbitkan pada akhir pekan menunjukkan dukungan untuk suara “tetap” telah ketat menjadi 44 persen terhadap 43 persen untuk suara “meninggalkan”, berdasarkan polling yang dilakukan pada hari Kamis dan Jumat.

Lihat : Brexit atau Bremain? Melihat Perjalanan Inggris di Uni Eropa Menuju Referendum 23 Juni

Sementara itu pergerakan indeks berjangka Hang Seng naik 145 poin atau 0,71% pada  20,481.00, naik dari penutupan perdagangan sebelumnya pada 20,336.00.

Pada akhir perdagangan, sebagian besar sektor di bursa Hong Kong naik, dengan sektor energi dan IT memimpin keuntungan.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan indeks Hang Seng berpotensi menguat terbatas dengan meredanya kekuatiran Brexit. Namun akan mencermati pergerakan bursa Wall Street dan harga minyak mentah serta kekuatiran Tiongkok yang dapat mempengaruhi pergerakan bursa. Indeks Hang Seng diperkirakan akan bergerak di kisaran Support 19.973-19.484 dan kisaran Resistance 20.922-21.430.


Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center

Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here