Bursa Hong Kong 7 Oktober Ditutup Turun; Mingguan Melonjak 3,6 Persen

1282
Vibizmedia Photo

Pada penutupan perdagangan Jumat (07/10), indeks Hang Seng di Bursa Hong Kong ditutup naik -100,68 poin, atau -0,42 persen pada 23851.82. Pelemahan bursa Hong Kong tertekan pelemahan saham konsumen dan energi karena investor mengunci keuntungan menjelang akhir pekan panjang dan data pekerjaan AS yang bisa memberikan petunjuk kapan Federal Reserve melaksanakan kenaikan suku bunga.

Untuk minggu ini, Indeks Hang Seng ditutup naik 2,4 persen dan indeks perusahaan China naik 3,6 persen, kenaikan mingguan terbesar dalam empat minggu.

Analis mengatakan mereka mengantisipasi dukungan Tiongkok untuk saham Hong Kong setelah pasar Tiongkok dibuka kembali pada Senin menyusul libur selama seminggu.

Pasar Hong Kong akan ditutup pada hari Senin untuk liburan.

Pada hari Jumat, saham Mengniu Dairy dan China Resources Power, yang rally baru-baru ini, turun masing-masing 1,6 persen dan 0,9 persen.

Saham Keuangan merosot, dengan saham Bank of Communications jatuh 1 persen dan saham Ping An turun 0,2 persen.

Berita bahwa tiga kota di Tiongkok yang bergabung dengan 14 yang lain dalam menetapkan pembatasan pada pembelian rumah untuk mencegah gelembung membebani pengembang properti. Saham China Resources Land dan China Overseas Land turun lebih dari 1 persen.

Sementara itu pergerakan indeks berjangka Hang Seng naik 13,00 poin atau 0,05% pada  23,843.00, naik dari penutupan perdagangan sebelumnya pada 23,830.00.

Malam nanti akan dirilis data Non Farm Payrolls AS September yang diindikasikan meningkat. Jika terealisir akan menguatkan kenaikan suku bunga AS.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa indeks Hang Seng akan bergerak lemah jika data pekerjaan AS menguat mendukung harapan kenaikan suku bunga AS akhir tahun ini. Indeks Hang Seng diperkirakan akan bergerak di kisaran Support 23.273-22.789 dan kisaran Resistance 24.242-24.726.

Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here