Sikap BOJ Membuat Kekuatan Yen 12 Oktober Terpangkas Kembali

666
BOJ yen jepang

Pergerakan kurs yen Jepang yang bergerak kuat pada awal perdagangan sesi Asia (12/10) melanjutkan tenaga perdagangan sebelumnya yang berhasil kalahkan dollar AS pasca buruknya rilis data ekonomi AS, namun terpangkas kembali setelah pidato Gubernur BOJ di hadapan parlemen Jepang.

Haruhiko Kuroda mengatakan sikap BOJ yang siap  menurunkan suku bunga atau menambah program pembelian aset jika diperlukan mencapai target inflasi negeri tersebut. Sikap ini membuat fundamental yen menjadi semakin suram. Yen akan semakin lemah malam ini jika risalah pertemuan Fed yang ditunggu pasar memberikan kekuatan tambahan bagi dollar AS.

Pergerakan kurs yen  sesi Eropa (11:15:35 GMT) melemah terhadap dollar AS,  USDJPY yang dibuka lebih tinggi   pada 103.50  di   awal   perdagangan   (00.00 GMT) naik 10 pips  dan nilai pair bergulir  pada 103.60.

Untuk pergerakan pair hingga akhir perdagangan  sesi malam   dapat saja retreat jika risalah pertemuan Fed kecewakan dollar, sehingga  analyst Vibiz Research Center memperkirakan pair USDJPY selanjutnya dapat turun ke kisaran  103,22-102,63  jika  penguatan  pair tidak mencapai kisaran  103,72-104.40.

Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here