Indeks Shanghai 23 November Bergerak Naik Setelah Menguatnya Optimisme Bisnis

558

Mengawali perdagangan saham di bursa Tiongkok Rabu (23/11), Indeks Shanghai dibuka datar, saat ini terpantau naik 4,70 poin atau 0,14 persen pada 3253.06. Penguatan indeks Shanghai terdorong menguatnya optimisme bisnis di Tiongkok.

Pagi ini telah dirilis data MNI Business Sentiment Indicator bulan November Tiongkok yang membukukan hasil 53.1, naik dari hasil bulan sebelumnya 52.2.

Demikian juga kenaikan indeks terdorong kenaikan bursa saham AS yang naik mencapai tertinggi sepanjang sejarah

Bursa saham AS ditutup lebih tinggi pada akhir perdagangan Rabu dinihari (23/11), mencapai kenaikan tertinggi sepanjang masa, terdukung kenaikan tinggi data perumahan dan investor mencermati agenda kebijakan Presiden AS terpilih Donald Trump. Indeks Dow Jones Industrial Average naik 67,18 poin, atau 0,35 persen, menjadi ditutup pada 19,023.85. Indeks S & P 500 ditutup 4,76 poin lebih tinggi, atau 0,22, di 2,202.94. Indeks Nasdaq naik 17,49 poin, atau 0,33 persen, menjadi berakhir pada 5,386.35.

Lihat : Bursa Wall Street Naik Tertinggi Sepanjang Sejarah; Dow Jones Tembus 19000

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan pada perdagangan selanjutnya indeks Shanghai akan bergerak naik terdorong penguatan bursa Wall Street dan meningkatnya optimisme bisnis Tiongkok. Indeks akan bergerak pada kisaran Support menembus level 3156-3083 dan jika harga menguat akan mencoba menembus level Resistance pada 3306-3406.

Doni/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here