Rupiah Berlanjut Menguat, Masih di Rp 13.500’an, Laju Dollar AS Stagnan

603

(Vibiznews – Forex) – Dalam pergerakan pasar uang Selasa siang ini, nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) terpantau kembali menguat, sementara dollar AS hari ini terpantau agak stagnan setelah kemarin terkoreksi di pasar global. Rupiah terhadap dollar AS siang hari WIB terlihat menguat di area level Rp 13.500’an, terakhir berada di posisi Rp 13.553, menguat dibandingkan posisi penutupan perdagangan Jumat kemarin di Rp 13.580 (31/10).

Analis Vibiznews melihat untuk hari ini perdagangan rupiah terlihat dibuka stabil di Rp 13.578, kemudian langsung bergerak menguat dan sempat menyentuh di Rp 13.550, lalu balik melemah sedikit ke posisi Rp 13.553. Penguatan rupiah terjadi karena dollar yang agak stagnan dan setelah Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) merilis kenaikan investasi asing di kuartal III 2017 sebesar 13 persen menjadi Rp 111,7 triliun.

Indeks dollar, yang mengukur dollar terhadap sekeranjang enam mata uang saingan utama, siang ini tertahan menjadi 94,52, masih stabil dari level pentupan kemaarin di 94,48.

Sementara itu, IHSG hari ini diperdagangkan menguat mencoba balik kembali ke sekitar level 6.000, pada level 6.002.

Dollar AS diprediksi berada di range Rp 13.518-13.613, bias ke depannya masih dalam penguatan dollar secara global terhadap sejumlah mata uang utama.

Dalam pandangan analisis Vibiznews, rupiah akan masih cenderung dalam tekanan penguatan dollar yang tetap berpotensi perkasa secara global. Level di atas Rp 13.500 mungkin masih akan bertahan lagi untuk beberapa waktu ke depan. Ini karena secara umum penguatan dollar masih dimungkinkan oleh faktor-faktor, seperti rencana kenaikan suku bunga the Fed serta euro yang dalam tekanan politik dan ekonominya.

 

Analis: J. John

Editor: J. John

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here