(Vibiznews – Index) – Saham Asia bergerak sedikit lebih tinggi pada hari Kamis sementara euro memperoleh beberapa poin setelah mencapai posisi terendah lima bulan sehari sebelumnya.
Sementara mata uang lainnya merosot pada hari Rabu menyusul laporan bahwa partai-partai kerakyatan Italia yang mencoba membentuk pemerintah koalisi dapat meminta Bank Sentral Eropa untuk membebaskan 250 miliar euro utang Italia.
Di pasar ekuitas, indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,1 persen, sementara Nikkei Jepang naik 0,7 persen.
Keuntungan saham Asia terjadi setelah ekuitas AS ditutup menguat pada hari Rabu, dipimpin oleh saham ritel dan teknologi.
Saham raksasa teknologi Tiongkok, Tencent Holdings Ltd naik 5,2 persen di Hong Kong, yang sebelumnya naik 7 persen setelah melaporkan hasil kuartal pertama pada hari Rabu yang lebih baik dari yang diperkirakan.
Pada hari Rabu, saham Italia jatuh 2,3 persen sementara imbal hasil obligasi 10-tahun Italia melonjak hampir 19 basis poin menjadi 2,13 persen.
Selasti Panjaitan/VBN/Coordinating Partner Vibiz Consulting Group
Editor : Asido Situmorang