Rekomendasi Harian GBPUSD 9 November 2018

603

(Vibiznews-Forex) – Kurs poundsterling dalam pair GBPUSD pada sesi Eropa hari Jumat(09/11)  bergerak konsolidasi di bawah kisaran 1,3100 dan sedikit menerima kekuatan dari beberapa rilis data ekonomi makro Inggris yang menggembirakan meskipun kekuatan dolar AS terus menekan.

Data-data yang menggembirakan tersebut seperti data  prelim PDB Inggris yang menunjukkan lebih tinggi dari yang diharapkan naik ke 0,6%. Setelah itu data produksi manufaktur  meningkat dari bulan sebelumnya naik ke 0,2 dari kontraksi -0,2. Kemudian data neraca perdagangan Inggris mennujukkan penurunan defisit lalu data produksio industri lebih dari harapan penurunan.

Namun untuk perdagangan selanjutnya masih terdapat sentimen positif yang bisa menambah kekuatan dolar AS setelah perdagangan sebelumnya menerima kekuatan dari hawkish kebijakan Fed bulan November. Pada sesi malam masih ada data PPI AS yang bisa saja menambah kekuatan dolar.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair GBPUSD sedang meluncur ke garis bawah BB5 D1 dan jika tembus lanjut  turun ke S2 hingga S3. Namun jika bergerak positif, pair akan naik lagi ke posisi awal sesi di 1.3059 dan jika tembus jadi pijakan bullish ke area resistennya  hingga R3.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
1.3216 1.3183 1.3124 1.3081 1.3009 1.2971 1.2906
Buy Avg  1.3080 Sell Avg  1.2985

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting Group

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here