Bursa Eropa Merugi Sekalipun Banyak Saham Melonjak

626

(Vibiznews – Index) – Bursa saham Eropa perdagangan hari Kamis (21/08) jatuh setelah risalah dari pertemuan terbaru Federal Reserve gagal memberikan kejelasan tentang penurunan suku bunga AS lebih lanjut.

Investor sekarang menunggu isyarat dari pertemuan para gubernur bank sentral utama di Amerika Serikat pada hari Jumat, di mana Ketua Federal Reserve Jerome Powell akan berbicara untuk pertama kalinya sejak pasar obligasi anjlok parah.

Politik Italia juga tetap menjadi fokus ketika presiden negara itu bertemu para pemimpin partai untuk melihat apakah pemerintah alternatif dapat dibentuk untuk menyelesaikan krisis politik setelah jatuhnya koalisi populis M5S sebelumnya dengan partai Lega yang anti-imigrasi.

Selain itu, kinerja bursa dipengaruhi rilis data PMI manufaktur yang mengecewakan, khususnya di Jerman terus berkinerja buruk pada bulan Agustus karena pertumbuhan dalam aktivitas jasa diimbangi oleh kontraksi yang nyata dalam manufaktur.

Indeks Pan European Stoxx 600 turun 0,45 persen pada 374,15 setelah menguat 1,2 persen pada sesi sebelumnya. Indeks DAX Jerman kehilangan 0,3 persen, indeks CAC 40 Prancis turun setengah persen dan FTSE 100 menurun 0,6 persen.

Perusahaan pencahayaan Osram Licht naik 1,7 persen setelah Perusahaan Jerman tersebut mengatakan bahwa mereka telah mengesampingkan perjanjian macet yang ada dengan AMS AG, dan telah menandatangani perjanjian kerja sama untuk memungkinkannya mempublikasikan penawaran.

Saham NMC Health melonjak hampir 27 persen di London setelah dua kelompok, termasuk satu yang didukung oleh Fosun China, dilaporkan membuat penawaran bersaing untuk membeli 40 persen saham di perusahaan itu.

Saham raksasa pertambangan Antofagasta turun 1 persen setelah memperingatkan tentang dampak masalah perdagangan di pasar tembaga.

Saham Ambu A / S anjlok 13 persen setelah pembuat peralatan medis Denmark tersebut memangkas pendapatan setahun penuh dan panduan margin EBIT.

Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting  
Editor: Asido Situmorang 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here