Rekomendasi Forex GBP/USD 2 Oktober 2019

463

(Vibiznews-Forex) Pasangan matauang GBP/USD dengan cepat membalikkan penurunan pada awal perdagangan sesi Eropa ke kerendahan selama tiga minggu dan melompat ke ujung puncak dari rentang perdagangan harian, disekitar 1.2300 setelah keluarnya data PMI manufaktur Inggris.
Sebelumnya, pasangan matauang ini melanjutkan koreksi turunnya dari puncak dua bulan dan tetap tertekan melalui awal perdagangan pada hari Selasa, jatuh ke level rendah intraday di 1.2260 ditengah ketidakpastian yang terus menerus sehubungan dengan Brexit.
Penurunan ini, namun, kekurangan kekuatan jual selanjutnya, dan mendapatkan pembelian pada level yang lebih bawah setelah dirilis data dari Inggris yang menunjukkan bahwa PMI Manufaktur mengalami “rebound” dari kerendahan selama tujuh tahun 47.4 yang tercatat pada bulan Agustus.
Kontraksi di dalam sektor manufaktur Inggris tanpa terduga melambat di bulan September dan IHS Markit/CIPS PMI Inggris yang telah disesuaikan secara musiman melompat ke ketinggian selama empat bulan di 48.3 dibandingkan dengan angka yang diperkirakan sebesar 47.0.
Namun, sentimen “bullish” yang ada disekitar dolar AS, yang selanjutnya didukung oleh kenaikan imbal hasil obligasi treasury AS yang kuat, kemungkinan muncul sebagai faktor kunci yang bisa membatasi setiap kekuatan berikutnya.
Secara tehnikal, kenaikan lebih lanjut dari pasangan matauang ini akan berhadapan dengan “support” awal di 1.2262 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.2232 dan kemudian 1.2189. Sedangkan apabila berbalik turun, akan berhadapan dengan “resistance” terdekat di 1.2334 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke 1.2377 dan kemudian 1.2407.

Ricky Ferlianto/VBN/Managing Partner Vibiz Consulting
Editor: Asido

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here