(Vibiznews – Indeks) – Perdagangan saham bursa Korea Selatan akhir pekan kembali bergerak naik dengan indeks Kospi sesi Jumat (08/05/2020) kembali ditutup menguat . Namun secara mingguan indeks Kospi ditutup melemah tipis dan nyaris flat dengan periode bulan sebelumnya.
Sentimen investor kuat oleh optimisme baiknya hubungan dagang AS dan China setelah kantor berita negara China Xinhua melaporkan bahwa perwakilan Perdagangan AS dan Cina mengadakan panggilan telepon dan setuju untuk tetap berkomunikasi dan bekerja sama.
Indeks Harga Saham Gabungan Korea (KOSPI) menguat 17 poin atau 0,89 persen menjadi 1.945,82. Demikian indeks Kospi200 berjangka, naik 2,60 poin atau 1,03% ke posisi 256,15, setelah sempat turun ke posisi rendah 256,05 dan naik ke posisi 258.00.
Saham-saham berkapitalisasi besar ditutup kuat yang dipimpin oleh saham SK hynix naik 3,16 persen, saham LG Electronics naik 0,91 persen dan saham Samsung Electronics tetap tidak berubah. Saham Samsung BioLogics naik 3,7 persen, saham Celltrion menambahkan 3,19 persen dan saham Hanmi Pharmaceutical melonjak 6,56 persen.
Saham pembuat mobil terkemuka Hyundai Motor naik 2,05 persen dan adik perusahaannya Kia Motors menambahkan 5,17 persen, produsen suku cadang mobil Hyundai Mobis meningkat 3,53 persen. Namun terjadi pergerakan sebaliknya pada saham pabrik penyulingan minyak nomor 1 SK Innovation merosot 0,1 persen.
Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting