Rekomendasi Harian Indeks Hang Seng 3 Juni 2020

582

(Vibiznews-Index) – Indeks Hang Seng perdagangan sebelumnya ditutup menguat 219,78 poin  atau 0,93% ke posisi 23.952, merupakan posisi tertinggi sejak 21 Mei. Demikian untuk indeks saham  Cina  Enterprise (HSCE)  dengan 60 saham unggulan menguat  0,43%  atau 42,42 poin menjadi 9.876,25.  Demikian indeks Hang Seng berjangka masih bergerak posiif  dengan penguatan 1,91% ke posisi 23.705.

Sentimen positif investor perdagangan awal pekan masih berlanjut, dimana pemerintah AS belum segera mengakhiri hak istimewa yang diberikan kepada Hong Kong pasca disahkannya UU Keamanan baru di kota tersebut.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Hang Seng berpotensi rawan koreksi. Dan jika awal sesi bergerak positif akan  mendaki ke posisi 24460, jika tembus akan lanjut ke R1 hingga R3. Namun jika bergerak sebaliknya turun  ke posisi 24100, dan jika tembus akan lanjut ke S1 hingga S3.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
2510 24800 24560 24190 23940 23570 23325
Buy Avg 24470 Sell Avg 24000
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here