Rekomendasi Harian Indeks Kospi 6 Mei 2021

434
indeks kospi

(Vibiznews-Index) – Indeks Harga Saham Gabungan Korea (KOSPI) perdagangan sebelum libur ditutup menguat 20,17 poin, atau 0,64%, pada 3.147,37. Sementara itu untuk indeks Kospi200 berjangka naik 3,2 poin atau 0,76% ke posisi 423.57, setelah sempat naik ke posisi tertinggi 423.57 dan sempat turun ke posisi terendah di  418.53.

Kospi rebound oleh aksi bargain hunting setelah alami pelemahan 5 hari berturut yang merespon kenaikan data inflasi, indeks harga konsumen Korea Selatan naik 2,3% per tahun di bulan April, laju tercepat dalam hampir empat tahun di bulan April.

Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Sebagai penggerak pasar hari ini yaitu bursa saham Amerika ditutup mixed dengan Dow Jones cetak rekor baru. Untuk harga minyak mentah tergelincir dari posisi tertinggi dua bulan oleh profit taking  karena kekhawatiran terus-menerus tentang meningkatnya kasus virus corona secara global.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Kospi200 menguat, awal sesi akan naik menuju posisi 422,44 dan jika tembus akan lanjut ke R1 hingga R2. Namun jika bergerak sebaliknya, indeks akan turun ke posisi 424.30 dan kemudian meluncur ke posisi S1 hingga S2.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
430.30 426.93 425.25 421.89 420.21 416.85 415.17
Buy Avg 424.00 Sell Avg 419.40
Jul Allens/ Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here