Nikkei 10 Mei Tertinggi 2 Pekan, Saham Pabrikan Baja Melonjak

428
nikkei

(Vibiznews – Indeks) –  Bursa saham Jepang kembali ditutup cetak gain pada perdagangan hari Senin (10/5/2021)  pada tertinggi 2 pekan karena penutupan yang kuat pekan lalu di Wall Street mendorong sentimen investor menjelang laporan pendapatan dari pembuat mobil domestik dan perusahaan besar lainnya minggu ini.

Produsen mobil Jepang akan melaporkan pendapatan mereka minggu ini, dimulai dengan Nissan Motor pada hari Selasa dan Toyota Motor pada hari Rabu, hari yang sama dengan SoftBank Group. Saham Toyota naik 1,7%, sementara saham Nissan melonjak 4,39%. SoftBank Group naik 1,7%. Saham Nippon Steel naik 5,26% setelah mengeluarkan perkiraan laba tahunan di atas perkiraan analis pekan lalu, membantu indeks sektor naik 4,68%.

Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Indeks harian Nikkei ditutup menguat 160,52 poin atau 0,55% menjadi 29518,34.  Demikian  untuk indeks Topix melonjak 0,99% menjadi 1.952,27. Untuk indeks Nikkei berjangka bulan Juli 2021 bergerak positif dengan naik 180 poin atau 0,61% ke posisi 29570.

Saham JFE Holdings dan Daido Steel masing-masing melonjak 7,21% dan 6,08%. Saham perusahaan pengiriman Nippon Yusen turun 3,18% setelah perkiraan laba operasi tahunan meleset dari ekspektasi analis. Sektor transportasi laut kehilangan 3,24%, menjadikannya pecundang terbesar di antara 33 sub-indeks sektor.

 

Jul Allens / Senior Analyst Vibiz Research Center-Vibiz Consulting

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here