(Vibiznews-Index) – Indeks spot Nikkei perdagangan sebelumnya ditutup naik tipis 0,13% menjadi ditutup pada 27.284 dan untuk indeks Topix turun 0,24% menjadi 1.926. Demikian indeks Nikkei berjangka bulan Maret 2022 bergerak positif dengan naik 60 poin atau 0,22 persen lebih tinggi pada 27280.
Nikkei awal sesi sempat mencapai kisaran tertinggi sepekan oleh hasil laporan kuartalan perusahaan besar hari sebelumnya seperti pembuat alat musik Yamaha Corp, yang mengumumkan kinerja optimis dan revisi naik serta Daikin Industries yang melaporkan pendapatan positif Senin untuk periode bisnis April-Desember karena penjualan produk baru yang kuat.
Sebagai penggerak pasar hari ini, bursa saham Wall Street semalam berakhir kuat oleh laporan kuartalan perusahaan yang terbaru melebihi kekhawatiran tentang berakhirnya dukungan moneter era pandemi dengan cepat.
Untuk harga minyak mentah berjangka WTI turun di bawah $90 per barel karena investor mengalihkan perhatian mereka ke pembicaraan nuklir Iran yang akan dilanjutkan hari ini. Sikap ramah oleh Washington dan Teheran telah memicu optimisme bahwa kedua belah pihak beringsut ke arah menghidupkan kembali kesepakatan nuklir yang akan mengarah pada dimulainya kembali ekspor minyak mentah resmi dari produsen Teluk Persia.
Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Nikkei berjangka hari ini menguat. Dan awal sesi dapat naik ke posisi 27540 dan jika tembus mendaki ke R2 hingga R3. Namun jika kemudian berbalik arah akan turun ke posisi 27150 dan jika tembus meluncur ke posisi S1 hingga S2.
| R3 | R2 | R1 | Pivot | S1 | S2 | S3 |
| 27763 | 27606 | 27443 | 27286 | 27123 | 26966 | 26803 |
| Buy Avg | 27555 | Sell Avg | 27130 |




