(Vibiznews-Index) – Indeks spot Nikkei perdagangan sebelumnya ditutup anjlok 430 poin atau turun 1,71% ke posisi 24.791, terendah sejak November 2020. Demikian indeks Topix turun 1,9% menjadi 1.760. Untuk indeks Nikkei berjangka bulan April 2022 bergerak negatif dengan turun 520 poin atau 2,06% ke posisi 24690.
Sebagai penggerak pasar hari ini, untuk bursa saham Wall Street semalam kembali ditutup melemah oleh lonjakan harga minyak mentah hingga mengangkat harga bahan bakar di AS.
Harga minyak WTI melonjak 8% menjadi hampir $130 per barel setelah Presiden Biden mengumumkan larangan impor minyak, gas, dan energi Rusia ke AS sebagai bagian dari hukuman ekonomi atas invasi Rusia ke Ukraina. Juga, Inggris akan menghentikan impor minyak dan produk minyak Rusia pada akhir tahun 2022.
Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Nikkei berjangka hari ini rebound. Dan awal sesi akan turun ke posisi 24540 dan jika tembus meluncur ke posisi S1 hingga S2. Namun jika kemudian berbalik arah dapat naik ke posisi 25210 dan jika tembus mendaki ke R1 hingga R2.
| R3 | R2 | R1 | Pivot | S1 | S2 | S3 |
| 26090 | 25810 | 25250 | 24970 | 24410 | 24130 | 23570 |
| Buy Avg | 25250 | Sell Avg | 24490 |




