Kospi 30 Maret Mendaki ke Tertinggi 1 Bulan

299

(Vibiznews – Indeks) – Bursa saham Korea Selatan ditutup sedikit lebih tinggi pada perdagangan hari Rabu (30/3/2022), dengan indeks utamanya  mendaki ke posisi tertinggi  1 bulan. Kospi menerima sentimen positif dari  laporan kemajuan dalam pembicaraan damai antara Rusia dan Ukraina.

Kospi awal sesi melompat tinggi merespon keuntungan yang solid oleh bursa saham Wall Street, mendorong beberapa saham teknologi menguat. Pembicaraan damai antara Rusia dan Ukraina mengirimkan sinyal positif tetapi tidak menentukan, yang membatasi kenaikan saham.

Indeks Harga Saham Gabungan Korea (KOSPI) ditutup naik 5,67 poin  atau 0,21 persen menjadi 2.746,74, tertinggi sejak 3 Maret.  Sementara itu untuk indeks Kospi200 berjangka menguat 0,87 poin atau 0,20% ke posisi 364.50, setelah sempat naik ke posisi tertinggi 366.82 dan sempat turun ke posisi terendah di 363.64.

Sebagian besar saham kapitalisasi besar ditutup menguat dengan saham pembuat chip No. 2 SK Hynix naik 0,83 persen, saham operator portal internet Naver bertambah 1,5 persen, saham Hyundai Motor tumbuh 2,55 persen dan saham bio kelas berat Samsung Biologics naik 1,93 persen. Untuk saham kapital besar lainnya yang melemah seperti saham  Samsung Electronics turun 0,43 persen.