Hang Seng 13 Juli Terendah 6 Pekan Meski Data Ekspor China Melonjak

326
Sumber: Kemenkeu

(Vibiznews – Indeks) – Indeks Hang Seng semakin melemah pada perdagangan hari Rabu (13/7/2022) yang anjlok ke posisi terendah dalam 6 pekan.

Bursa saham Hong Kong alami kerugian untuk sesi ketiga berturut-turut yang terseret anjloknya saham properti dan energi.

Hang Seng tidak mampu mempertahankan keuntungan awal sesi karena kekhawatiran yang sedang berlangsung tentang kemungkinan resesi ekonomi global.

Penguatan awal disupport oleh laporan surplus perdagangan China melonjak ke rekor tertinggi  pada Juni 2022  karena ekspor melonjak 17,9% yoy, terbesar dalam lima bulan.

Indeks harian Hang Seng ditutup turun 46 poin atau 0,22% ke posisi 20797,99,  terendah sejak 27 Mei.

Demikian  untuk indeks saham Cina Enterprise (HSCE) dengan 60 saham unggulan turun 0,6% menjadi 7.145,83.

Untuk indeks Hang Seng berjangka bulan Agustus 2022 bergerak negatif dengan melemah 11 poin atau 0,05% ke posisi 20825.

Saham yang paling membebani Hang Seng adalah saham Country Garden Holdings dan China Merchants Bank yang masing-masing anjlok 8,5% dan 6,9%.

Namun untuk saham raksasa teknologi yang terdaftar di Hong Kong bertambah 0,5%, setelah merosot di dua sesi sebelumnya.