Rekomendasi Harian Indeks Nikkei 23 Januari 2023

455
nikkei

(Vibiznews-Index) – Untuk rekomendasi harian indeks Nikkei 23 Januari 2023, Nikkei perdagangan akhir pekan lalu ditutup menguat 0,56% menjadi 26.553.

Demikian indeks Topix naik 0,59% menjadi 1.927 dan indeks Nikkei berjangka bulan Maret 2023 bergerak bergerak positif dengan ditutup melonjak 0,74% ke posisi 26535.

Indeks Nikkei mendapat kekuatan dari pelemahan yen Jepang yang menguntungkan saham-saham eksportir utama.

Demikian secara mingguan berhasil cetak gain untuk 2 pekan berturut sejak awal tahun.

Silahkan klik jika ingin join Telegram Vibiznews

Sebagai penggerak pasar hari ini, bursa saham berjangka AS sedang melemah  setelah indeks utama rebound tajam akhir pekan lalu didorong oleh ekspektasi kenaikan suku bunga Fed yang kurang agresif.

Lihat: Arah Kebijakan Moneter Global: Pengetatan Segera Berkurang — Global Market Outlook, 23-27 January 2023

Harga minyak WTI stabil di sekitar $81 per barel  didukung oleh prospek permintaan yang membaik dan kekhawatiran pasokan yang terus-menerus.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center indeks Nikkei berjangka hari ini menguat.

Awal sesi dapat naik ke posisi 26615 dan jika tembus mendaki ke  R1 hingga R2

Namun jika kemudian berbalik arah, akan turun ke posisi 26290 dan jika tembus meluncur ke posisi  S2 hingga S3.

R3 R2 R1 Pivot S1 S2 S3
26965 26755 26645 26435 26325 26115 26005
Buy Avg  26850 Sell Avg 26290