Kospi 5 April Melompat ke Penutupan Tertinggi 7 Bulan Lebih

315
kospi

(Vibiznews – Indeks) – Tingginya harga saham di bursa Korea Selatan berlanjut pada perdagangan hari Rabu 5 April setelah rebound sesi sebelumnya.

Indeks Kospi melompat ke puncak penutupan tertinggi dalam 7 bulan lebih oleh lonjakan saham teknologi dan juga pabrikan baterai.

Meski penguatan saham berlanjut namun sentimen investor dibayangi oleh kekhawatiran potensi perlambatan ekonomi AS merespon beberapa rilis data ekonomi yang lemah.

Investor mengawasi dengan cermat arah mana yang akan diambil Federal Reserve setelah menaikkan suku bunga secara agresif  untuk menjinakkan inflasi.

Indeks Kospi ditutup  naik  0,59% pada posisi 2.495,21, tertinggi sejak 17 Agustus 2022. Demikian indeks Kospi 200 berjangka bergerak positif dan ditutup menguat 0,56% ke posisi 323.56.

Penguatan sektoral  dipimpin oleh saham teknologi dan pabrikan baterai seperti Samsung Electronics Co. naik 0,5%,  SK hynix Inc, naik 0,1%, LG Energy Solution naik 1,6%.

Korea Exchange sempat melarang short selling saham SK hynix  setelah lebih dari 10 juta saham SK hynix senilai lebih dari 830 miliar won dijual sehari sebelumnya.

Untuk saham besar yang menurun seperti saham maskapai nasional Korean Air Co turun 0,7%, SK Innovation Co turun 1,2%, dan AmorePacific Corp turun 1,3%.