(Vibiznews-Index) – Untuk rekomendasi harian indeks Nikkei hari ini, lebih dulu melihat penutupan sesi sebelumnya yang naik 0,1% menjadi 39,838.91.
Indeks Topix turun 0,25% menjadi 2.714,45, demikian indeks Nikkei berjangka bulan Juni 2024 bergerak fluktuatif dengan penutupan yang naik 0,13% pada posisi 39920.
Nikkei rebound dari kisaran terendah 2 pekan sedangkan Topix masih berada dalam zona merah yang menjauh dari posisi rekor tingginya.
Nikkei awal sesi rebound oleh berita Kementerian Perindustrian Jepang mengatakan bahwa mereka telah menyetujui subsidi senilai hingga JPY 590 miliar untuk pembuat chip Rapidus seiring dengan rencana Tokyo untuk membangun kembali basis manufaktur chip negara tersebut.
Kemudian terpangkas oleh anjloknya kontrak berjangka AS seiring berkembangnya spekulasi bahwa penurunan suku bunga The Fed mungkin terjadi lebih lambat dari perkiraan imbas rilis data PMI manufaktur AS semalam.
Sebagai penggerak pasar hari ini, perdagangan saham Wall Street semalam ditutup dengan semua indeks utama melemah oleh karaguan prospek suku bunga Fed.
Untuk harga minyak WTI naik di atas $85 per barel, tertinggi sejak Oktober karena pasokan minyak menghadapi ancaman baru dari serangan Ukraina terhadap fasilitas energi Rusia dan meningkatnya konflik di Timur Tengah.
Secara teknikal menurut analis Vibiz Research Center indeks Nikkei berjangka hari ini negatif. Awal sesi dapat turun ke posisi 39700 dan jika tembus meluncur ke posisi S1 hingga S3.
Namun jika kemudian berbalik arah, akan naik ke posisi 39950 dan jika tembus dapat mendaki ke R1 hingga R3.
R3 | R2 | R1 | Pivot | S1 | S2 | S3 |
41703 | 41046 | 40483 | 39826 | 39263 | 38606 | 38043 |
Buy Avg | 40080 | | Sell Avg | 39230 |