Bursa Saham Asia Jumat Umumnya Ditutup Melemah, Dipimpin Nikkei dan Hang Seng

1506
Bursa Asia

(Vibiznews – Index) – Bursa saham kawasan pasar Asia-Pasifik umumnya melemah pada hari Jumat ini (24/5), dipimpin bursa di Hong Kong dan Jepang di tengah investor mencerna data inflasi dari Jepang, serta mengikuti koreksi semalam di Wall Street.

Nikkei 225 ditutup melemah 1,17% di level 38,646, sementara Investor mencermati inflasi Jepang pada bulan April sebagai petunjuk langkah kebijakan moneter Bank of Japan berikutnya. Inflasi inti Jepang – di luar makanan segar dan energi – turun menjadi 2,2% dari 2,6% di bulan Maret, yang sejalan dengan ekspektasi. Inflasi umum melambat menjadi 2,5%, turun dari angka 2,7% di bulan Maret.

Indeks Hang Seng Hong Kong turun 1,53% di level 18,581, sedangkan indeks CSI 300 di daratan Tiongkok merosot 0,22%. Sementara itu di Korea Selatan, indeks Kospi berakhir sekitar 1% lebih rendah, diseret koreksi dari emiten besar Samsung Electronics.

Wall Street dini hari tadi berakhir melanjutkan loss-nya, meskipun saham teknologi, Nvidia, kembali membukukan rally. Dow Jones Industrial Average mencatat sesi terburuk tahun ini dipimpin aksi jual di saham produsen pesawat Boeing. Sedangkan S&P 500 dan Nasdaq Composite tergelincir dari level rekor tertinggi mereka.

Analis Vibiz Research Center melihat pergerakan bursa Asia kali ini kembali dalam koreksi, searah dengan koreksi profit taking di Wall Street dari posisi rekor sebelumnya. Untuk minggu depan, pasar akan mencari indikasi pasar baru sembari mencermati arah kebijakan pelonggaran dari the Fed.

 Alfred Pakasi/VBN/MP Vibiz Consulting Group