Dolar AS Sesi Asia Senin Bergerak Turun Merespon Mundurnya Biden Dari Pilpres AS

308
dolar AS

(Vibiznews – Forex) Indeks Dolar AS bergerak turun pada hari Senin merespon keputusan Presiden AS Joe Biden untuk mengundurkan diri dari pencalonan Presiden AS.

Indeks dolar AS terpantau mundur 0,11% pada 104,25.

Biden mengumumkan mundur dari pencalonan Presiden AS pada hari Minggu, dan mendukung Wakil Presiden Kamala Harris untuk menggantikannya sebagai kandidat Partai Demokrat pada pemilu November.

Mantan Presiden Trump, calon dari Partai Republik, unggul dalam pasar menyusul buruknya kinerja debat Biden bulan lalu.

Terpantau mata uang Poundsterling Inggris naik tipir 0,03% menjadi $1,2917.

Sementara itu mata uang Euro datar pada 1.08821

Dolar Australia turun 0,30% menjadi $0,6665.

Mata uang Yen menguat 0,7% pada 156,31.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan untuk perdagangan selanjutnya, indeks dolar AS akan bergerak turun merespon keputusan Joe Biden mengundurkan diri dari calon Presiden AS. Indeks dolar AS diperkirakan bergerak dalam kisaran Support 104,17-104,09. Namun jika naik, akan bergerak dalam kisaran Resistance 104,34-104,43.