Klaim Tunjangan Pengangguran AS Turun Minggu Lalu

236
Vibizmedia Photo

(Vibiznews – Economy & Business) Klaim tunjangan pengangguran AS minggu lalu menurun, memberikan sentimen pasar pekerjaan AS masih kuat.

Departemen Tenaga Kerja AS melaporkan pada hari Kamis bahwa pengajuan klaim pengangguran turun sebanyak 12.000 menjadi 216.000 untuk minggu tanggal 26 Oktober. Jumlah tersebut lebih sedikit dari perkiraan analis sebanyak 227.000.

Rata-rata klaim mingguan selama empat minggu, yang meredakan sebagian fluktuasi minggu ke minggu, turun sebanyak 2.250 menjadi 236.500.

Federal Reserve memangkas suku bunga acuannya pada bulan September sebesar setengah poin persentase merespon melemahnya data ketenagakerjaan dan turunnya harga konsumen, dengan bank sentral mengalihkan fokusnya dari menjinakkan inflasi ke arah mendukung pasar kerja. The Fed mencoba melakukan “soft landing” yang langka, yaitu menurunkan inflasi tanpa menjerumuskan ekonomi ke dalam resesi.

Klaim berkelanjutan, jumlah total warga Amerika yang menerima tunjangan pengangguran, turun 26.000 menjadi 1,86 juta untuk minggu tanggal 19 Oktober. Angka minggu lalu, yang merupakan yang terbanyak dalam tiga tahun, direvisi turun 12.000.