Gara-gara Harga Rumah Turun, Taiwan Masih Deflasi

887

Tingkat inflasi di Taiwan untuk bulan Februari tercatat menurun atau dibawah ekspektasi yang telah dibuat sebelumnya, demikian seperti dilaporkan oleh data Statistik Nasional Taiwan pada hari Senin (9/3/2015). Indeks harga konsumen Taiwan tercatat turun 0,19 persen dari tahun sebelumnya pada bulan Februari lalu atau deflasi menyusul penurunan sebesar 0,94 persen di bulan Januari.

Beberapa faktor yang cukup menjadi penekan laju IHK Taiwan antara lain harga perumahan yang turun 2.10 persen sementara harga pangan naik 3,12 persen pada bulan Februari. Sedangkan harga konsumen inti naik 1,78 persen naik jika dibandingkan dengan bulan Februari tahun lalu. Sementara pada basis bulanan, harga konsumen naik 0,36 persen.

Read more

Stephanie Rebecca/ VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here