Rekomendasi Yen, Senin 30 Maret 2015

1503

Pergerakan Kurs Dolar AS terhadap Yen Jepang terpantau pada saat sesi perdagangan Eropa (15.00 GMT) berada pada kisaran ¥ 119.68 melemah setelah saat pembukaan (00.00 GMT) berada pada kisaran ¥ 119.48 melemah sebesar 45 pips atau sekitar 0.38%.

Melihat pada hasil penutupan perdagangan diakhir pekan lalu, Yen Jepang masih melanjutkan penguatan dari perdagangan sebelumnya yang bersifat terbatas. Hasil rilis data PDB AS kuartal IV tahun 2014 serta Consumer Confidence AS menjadi penguat bagi Yen Jepang.

Hasil yang mengejutkan pada PDB kuartal IV tahun 2014 AS yang menjadi  2.2% dari hasil rilis pada kuartal sebelumnya pada 5% dengan ekspektasi ekonom yang memperkirakan akan menjadi 2.4% serta hasil rilis data Consumer Confidence AS bulan Maret yang juga menunjukan penurunan menjadi 93 basis poin dari hasil rilis sebelumnya pada 95.4 basis poin.

Read more

Hendri Timotius/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here