Kekhawatiran investor akan rilis data manufaktur Korea Selatan diawal perdagangan bursa saham Korea Selatan Selasa pagi (1/4) masih berlanjut diakhir perdagangan dengan indeks Kospi yang mencapai terendah dalam dua pekan. Saham ekportir yang melemah imbas rilis data manufaktur hari ini menjadi pelemah pergerakan bursa saham.
Lihat : Bursa Korea Rabu Pagi Terkoreksi Oleh Data Manufaktur Negatif
Dari data yang dirilis oleh HSBC pada sektor manufaktur Korea untuk bulan Maret lalu menunjukan penurunan yang diluar perkiraan oleh para ekonom, yang menjadi 49.2 basis poin dari hasil sebelumnya pada 51.1 basis poin dengan ekspektasi ekonom akan menjadi 51.5o basis poin.
Hendri Timotius/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens