Perekonomian Inggris saat ini tengah diuji. Para pengamat berlomba menunjukkan kemampuannya dalam menganalisa negara tersebut. Banyak diantaranya yang cukup pesimis terhadap pertumbuhan PDB Q1 2015, namun banyak juga yang masih cukup optimis terhadap perekonomian negara Kerajaan ini. The Confederation of British Industry (CBI) misalnya, adalah salah satu kelompok organisasi dengan anggota lebih dari 190.000 pebisnis yang cukup optimis terhadap pertumbuhan ekonomi Inggris di Q1 2015.
Berdasarkan pengamatan CBI potensi pemulihan pertumbuhan ekonomi Inggris cukup kuat pada kuartal pertama tahun ini. CBI pun menilai dalam beberapa bulan ke depan tren pemulihan ekonomi di negara ini pun akan terus menguat. Optimisme ini didukung juga dengan proyeksi IMF yang memperkirakan Inggris akan menjadi negara maju dengan pertumbuhan ekonomi tercepat kedua di tahun 2015 ini setelah AS, ditopang oleh penurunan harga minyak dan kebangkitan ekonomi negara kawasan Euro yang merupakan pasar utama bagi barang dan jasa Inggris.
Stephanie Rebecca/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens