Program Vibiz Morning Call edisi hari Senin (27 April 2015) mengulas pergerakan bursa saham Wall Street akhir pekan lalu yang berhasil cetak rekor khususnya indeks S&P500 dan Nasdaq. Prestasi ini disebabkan oleh positifnya laporan kinerja kuartal pertama emiten-emiten teknologi seperti Microsoft dan juga Amazon.
Ramainya perdagangan saham Amerika akhir pekan lalu memberikan dorongan kepada pasar emas untuk beralih kepada saham disaat dollar anjlok pasca buruknya data-data ekonomi AS. Pelemahan juga terjadi pada harga minyak mentah yang disebabkan ekspektasi pasar akan pasokan minyak mentah AS pekan lalu akan pecahkan rekor.
Editor: Jul Allens