Ternyata iPhone 6s Masih Kalah Jauh Dari Nokia 110

936
nokia-1100

Apple baru saja mengumumkan bahwa mereka telah berhasil menjual lebih dari 13 juta iPhone 6s dan iPhone 6s Plus selama akhir pekan ketika perangkat ini pertama kali dirilis. Angka tersebut cukup mengagumkan, bahkan memecahkan rekor dari penjualan tahun sebelumnya, di mana Apple mampu menjual iPhone 6 dan iPhone 6 Plus sebanyak 10 juta unit.

Meskipun angka penjualan Apple bisa dikatakan cukup fantastis, namun ternyata penjualan mereka masih jauh berada di bawah Nokia, khususnya untuk penjualan Nokia 1100.

Menurut angka terbaru, Nokia 1100 masih menjadi perangkat terlaris di dunia hingga saat ini. Nokia telah berhasil menjual Nokia 1100 sebanyak 250 juta unit sejak dirilis pada tahun 2003 sampai penjualan berhenti di tahun 2009.

Banyaknya pengguna Nokia 1100 saat itu karena harganya yang cukup terjangkau serta pengguna dapat dengan mudah menguasai fitur-fitur yang ada di dalamnya. Kehadiran Nokia 1100 disambut baik dan sangat populer di negara-negara yang sedang berkembang.

Banyak orang menggunakan Nokia 1100 pada saat itu, dan tentu saja pada waktu itu komunikasi yang digunakan tidak seperti saat ini. Komunikasi cukup dilakukan melalui SMS dan telepon langsung jika perlu.

Apakah Nokia 1100 pernah ada dalam genggaman Anda? silahkan share pengalaman Anda bersama Nokia 1100 pada kolom komentar di bawah ini.

 

 

W.Lubis/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Evi Fog

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here