Kekhawatiran para investor akan kondisi perekonomian dalam negeri saat ini, tampak memberatkan pergerakan indeks Kospi diawal perdagangan bursa saham Korsel pagi ini (15/10), dimana indeks Kospi harus dibuka dalam posisi yang sama atau dibuka datar.
Lihat : Kospi Rabu Terkoreksi Oleh Saham – saham Perminyakan
Indikator ekonomi yang akan dirilis oleh Bank of Korea (BoK) adalah update suku bunga acuan terbaru, dimana diindikasikan BoK akan mempertahankan tingkat acuan suku bunganya pada 1.5%.
Penguat bursa saham pagi ini adalah saham Samsung Electronics sebesar 1.52%, saham KIA Motor 0.55%, saham Daewoo Securities 2.07%, saham Hyundai Securities 0.67%, saham Samsung Securities 0.99%, saham Samsung Heavy Industries 3.66%, saham Daewoo Shipbuilding & Marine Engineering 1.24%, saham S-Oil Corporation 3.30%, saham LG Chem 3.32%.
Indeks Spot Kospi pagi ini tamak dibuka dengan posisi yang dama pada posisi penutupan diakhir perdagangan bursa saham sebelumnya, yakni pada posisi 2.009,55 poin, dengan kemampuan mencapai posisi tertinggi diperdagangan bursa saham sebelumnya pada posisi 2.016,14 poin dan terendah sebelumnya pada posisi 2.002,63 poin.
Namun sedikit berbeda dengan pembukaan indeks berjangka Kospi pada pagi ini, yang berhasil dibuka menguat terbatas sebesar dengan menjadi 245.01 poin dari posisi penutupan diakhir perdagangan bursa saham sebelumnya pada posisi 245.01 poin serta mampu mencatatkan lonjakan saham tertinggi diperdagangan sebelumnya pada posisi 245.74 poin dan terendah sebelumnya pada posisi 243.91 poin.
Berdasarkan pada hasil penutupan diakhir perdagangan bursa saham sebelumnya, maka Analyst Vibiz Reseacrh Center memperkirakan bahwa pergerakan indeks Nikkei hari ini akan berpotensi berbalik arah menguat, maka diperkirakan akan mencoba menembus resistance pertama pada posisi 247.10 poin dengan MA5 atas BB10 daily, jika pergerakan indeks berhasil menembus resistance pertama maka diperkirakan akan mencoba menembus resistance kedua pada posisi 248.20 poin dengan MA5 atas BB10 daily.
Apabila pergerakan indeks berhasil berbalik arah melemah, maka diperkirakan akan mencoba menembus support pertama pada posisi 245.00 poin dengan MA5 atas BB10 daily, jika pergerakan indeks berhasil menembus support pertama maka diperkirakan akan mencoba menembus support kedua pada posisi 243.95 poin dengan MA5 atas BB10 daily.
Hendri Timotius/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Jul Allens