Indeks Kospi Dibuka Tertekan Saham Perminyakan dan Permobilan

630
indeks kospi

Pada awal perdagangan bursa Korea Selatan Jumat (13/11), Indeks Kospi dibuka turun -0,9% pada 1975.35. Pelemahan terjadi dengan merosot tajamnya harga minyak mentah dunia, sehingga menekan saham-saham di bursa Korsel, khususnya saham-saham perminyakan dan sektor yang terkait lainnya seperti saham pembuat mobil.

Lihat : Bursa Korsel Ditutup Negatif, Berpotensi Bergerak Sideways

Harga minyak berjangka WTI untuk kontrak bulan Desember ditutup turun 2,75 %, pada  41,75 dollar per barel setelah pemerintah AS melaporkan persediaan minyak empat kali di atas ekspektasi pasar.

Saham-saham perminyakan seperti saham SK Innovation turun 1,7%, saham S-Oil juga turun 0,6 %, dipicu turunnya harga energi dunia termasuk minyak mentah.

Demikian juga saham-saham pembuat mobil ikut turun. Saham Kia Motors turun 2,2 %. Saham Hyundai Motor dan saham Ssangyong Motor juga tergelincir masing-masing 1,6% dan 0,3%.

Sedangkan untuk indeks kospi berjangka juga mengalami pelemahan. Saat ini terpantau turun -2,50 poin atau -1,02% pada 243.50, dimana pada penutupan sebelumnya berada pada 246.00.

Untuk perdagangan hari ini belum ada lagi arahan dari fundamental domestik. Analyst Vibiz Research Center memperkirakan indeks Kospi akan bergerak merespon data perkembangan harga minyak dunia dan bursa global. Indeks Kospi diperkirakan akan bergerak dalam kisaran Support 242-241 dan kisaran Resistance 244.34-245.50

 

Freddy/VMN/VBN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here