Perdagangan forex pekan lalu masih dipimpin oleh penguatan dollar AS untuk pekan kedua berturut menuju posisi terkuat sepanjang tahun dan rekor baru pada bulan Maret lalu. Dan pergerakan pasar forex pekan ini diperkirakan masih dimenangkan oleh dollar AS, sehingga untuk cukup mempengaruhi cross rate dengan major currencies lainnya.
Analisa teknikal berikut merupakan analisa teknikal pekan ini untuk beberapa pair utama:
EURUSD :
Pergerakan pair ini pekan lalu kembali melanjutkan pelemahan mingguannya untuk 2 pekan berturut hingga 44 pips. Dan pekan ini pair mengarah kepada revisi kenaikan hingga level 1.0611 pada bolinger tengah 3 Weekly sesuai teknikal hariannya. Namun jika berbalik arah, maka pair dapat langsung turun ke level 1.0515 pada bolinger bawah 5 dan 20 Daily.
AUDUSD :
Pergerakan pair ini pekan lalu terkoreksi dari penguatan 2 pekan berturut sebelumnya hingga jatuh 44 pips. Dan pekan ini diprediksi pair akan turun ke level 0.7150 pada bolinger tengah 3 dan 5 Weekly. Namun jJika tidak tembus level 0.7150 maka akan kembali naik ke level 0.7206 pada MA 20 weekly. Jika tembus level 0.7210, maka pair akan terus naik ke level 0.7283 pada bolinger atas 5 weekly.
GBPUSD :
Pekan lalu pair ini anjlok cukup dalam dan melanjutkan pelemahan mingguan dalam 2 pekan berturut dengan pelemahan hingga 150 pips. Pekan ini pergerakan pair GBPUSD diprediksi akan bergerak turun ke level 1.4940 pada bolinger bawah 20, 11 dan 5 Daily dan jika tidak tembus level tersebut, maka pair akan kembali naik ke level 1.5089 pada bolinger atas 3 dan 5 daily.
USDJPY :
Pekan lalu pair ini gagal melanjutkan penguatan mingguan pekan sebelumnya dengan pelemahan yang tipis hanya 7 pips saja. Namun untuk pekan ini USDJPY diprediksi bergerak stabil dan cenderung melemah ke level 122.45-122.49 pada bolinger bawah 5 daily. Namun jika tidak tembus level 122.45-122.49, maka pair akan naik ke level 123.20-123.25 pada bolinger atas 5 weekly.
Joel/VMN/VBN/Analyst-Vibiz Research Center
Editor : Jul Allens