Dollar kembali berhasil memikat pasar global sehingga pergerakan kurs mata uang Amerika Serikat ini mengakhiri perdagangan pekan lalu dengan rall dan kembali menangkan pasar forex secara mingguan untuk kedua kali berturut. Lebih kuatnya fundamental mata uang ini terhadap major currencies kembali membawa kepada pergerakan bullish awali perdagangan sesi Asia hari ini (30/11).
Untuk pergerakan kurs secara bulanan, pergerakan hari ini akan semakin mengukuhkan untuk melanjutkan penguatan harga secara bulanan untuk bulan ketiga berturut pada bulan November ini. Sentimen rencana kenaikan Fed rate akhir tahun ini semakin menjelaskan posisi terkuat dollar yang hari ini diperkirakan menyentuh rekor tertinggi terbarunya setelah bulan Maret lalu menyentuh posisi 100,32
Terhadap major currencies di pasar spot pagi ini terlihat masih unggul kecuali terhadap kurs Aussie dan juga Yen meski dalam volume yang terbatas. Kurs dollar hari ini pun akan kembali menerima sentimen positif dari data sektor perumahan Amerika, dimana rilis data berpotensi menunjukkan data yang meningkat untuk data penjualan rumah baru.
Memantau kekuatan kurs dollar AS terhadap mata uang lainnya pada indeks dollar AS saat ini (01:00:40 GMT) bergulir di kisaran 100,20, naik dari pembukaan 100,11 pada 00.00 GMT. Secara teknikal, Analyst Vibiz Resarch Center melihat pergerakan index dollar AS berdasarkan harga tinggi di 100,20 dan rendah di 99,64 sebelumnya maka hari ini indeks diperkirakan memiliki resisten di kisaran 100,52 dan 100,29 sedangkan support terdekat di kisaran 99,73 dan 99,40.
Joel/VMN/VBN/Senior Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang