Pergerakan kurs Aussie di sesi Asia (03:30:35 GMT) bergerak lemah terhadap dollar AS, setelah dibuka lemah pada 0,7162 di awal perdagangan (00.00 GMT), kurs Aussie turun 32 pips atau 0, 3% dan nilai bergulir berada pada 0,7130.
Aussie masuki hari ketiga pelemahannya terhadap dollar sesi Asia pagi ini oleh anjloknya minyak mentah dunia dan kekhawatiran pasar akan perekonomian Tiongkok. Namun sentimen tersebut diperkirakan akan berlalu pada perdagangan sore.
Sehingga pasar dapat kembali lagi kepada Aussie jika beberapa data ekonomi AS yang dirilis malam ini dominan menekan dollar AS. Rentetan data ekonomi AS seperti ADP employment change, trade balance dan factory orders diperkirakan dapat memperdalam pelemahan dollar.
Rekomendasi Selengkapnya, Klik image dibawah
Editor: Jul Allens