Penjualan Mobil Inggris Tahun 2015 Cetak Rekor Tertinggi

485

Bisnis penjualan mobil di Inggris sepanjang tahun 2015 berhasil mencetok rekor untuk jumlah mobil terbanyak yang berhasil dijual sepanjang sejarah penjualan mobil di Inggris. Rekor pertama sebelumnya pernah terjadi ditahun 2013 namun jumlah mobil yang berhasil dijual pada tahun lalu lebih tinggi.

Banyaknya mobil yang laku terjual pada tahun 2015 di Inggris menunjukkan masih tingginya   kepercayaan konsumen, naiknya pertumbuhan upah dan penawaran  bunga kredit yang rendah dari produsen.

Berdasarkan data yang dirilis oleh asosiasi produsen mobil di Inggris atau The Society of Motor Manufacturers and Traders (SMMT) untuk penjualan mobil bulan Desember lalu yang mencapai 180.077 unit atau naik 8,4% dari periode yang sama tahun 2014. Dengan data bulan Desember tersebut, jika ditotal jumlah penjualan mobil sepanjang tahun mencapai  2.63 juta mobil baru atau meningkat  6,3% dari penjualan tahun 2014.

United Kingdom Car Registrations

Total mobil yang berhasil dijual tahun 2015 lebih tinggi dari rekor yang pernah di capai pada tahun 2013 dimana sepanjang tahun tersebut penjualan mencapai  2.58 juta. Penjualan mobil telah meningkat selama empat tahun berturut-turut yang melampaui 2,5 juta pertahunnya.

Untuk merek-merek mobil yang paling laris dijual sepanjang tahun 2015 paling banyak menyumbang penjualan mobil negeri tersebut yaitu merek  Ford Fiesta yang berhasil menjual  133,434 unit, berikutnya Vauxhall Corsa sebanyak  92,077 unit dan disusul oleh merek Ford Focus sebanyak  83,816 unit.

Untuk merek lainnya yang menyumbang penjualan seperti VW Golf menjual 70409 unit, Nissan Qashqai 60,814 unit, VW Polo 54,900 unit, Vauxhall Astra 52,703 unit, Audi A3 47,653 unit, BMW Mini 47,076 unit dan Vauxhall Mokka 45,399 unit.

Penjualan mobil telah meningkat didorong oleh kesehatan  ekonomi Inggris selain usaha produsen menawarkan  pembiayaan yang menarik. Perlambatan penjualan di bagian Eropa lainnya telah membuat Inggris menjadi pasar utama bagi produsen kendaraan.
 
Sebelumnya penjualan mobil di Inggris, yang merupakan pasar mobil terbesar kedua di Eropa setelah Jerman, turun tajam setelah krisis keuangan tahun 2007-8. Namun berhasil pulih kembali  dimulai  pada tahun 2014 dengan menjual sebanyak  2.480.000 unit.

 

 

Lens Hu/VMN/VBN/ Senior Analyst at Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here