Setiap awal tahun pimpinan administrasi Hong Kong menyampaikan pidato kebijakan tahunan untuk tahun yang berjalan, dan untuk pidato tahun 2016 hari ini (13/01) Ketua Eksekutif Hong Kong Leung Chun-ying menyatakan rencananya untuk meningkatkan pasokan perumahan di negeri tersebut untuk memenuhi kebutuhan perumahan masyarakat.
Dalam pidatonya, Leung Chun-ying mengatakan pemerintah tidak akan bersantai menyikapi permintaan yang ada. Otoritas pemerintahan negeri tersebut akan menambah sekitar 97.100 unit perumahan rakyat selama lima tahun ke depan. Dari sisi harga, harga jual dan sewa properti saat ini jauh lebih tinggi daripada kemampuan warganya.
Selain itu pemerintah juga meluncurkan inisiatif untuk mendukung sektor inovasi dan teknologi dimana dana yang dialokasikan sebesar HK $ 2 miliar untuk Biro Inovasi dan Teknologi. Leung Chun-ying juga katakan akan mengejar perjanjian perdagangan bebas, promosi investasi dan perjanjian perlindungan, serta menghindari perjanjian perpajakan ganda dengan mitra dagang utama.
Lebih lanjut mengenaik teknologi informasi, pemerintah Hong Kong akan alokasikan HK $ 200 juta untuk Cyberport sebagai investasi dalam teknologi informasi dan komunikasi start-up. Selain itu lebih dari HK $ 100 juta akan diberikan untuk mendukung proyek-proyek penelitian kolaboratif oleh Hong Kong dan Tiongkok.
Sebagai informasi, Leung Chun-ying sebelum menjabat ketua Eksekutif Hong Kong merupakan penasihat pemerintah dan konsultan properti di China daratan atau Tiongkok.
H Bara/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang