Awal Indeks Hang Seng Dikuatkan Harapan Stimulus dan Kenaikan Minyak Mentah

553

Pada awal perdagangan bursa Hongkong awal pekan Senin (25/01), indeks Hang Seng dibuka positif, terpantau naik 337.94 poin atau 1.77% pada 19,418.45. Penguatan indeks Hang Seng terdorong harapan stimulus ECB dan BOJ, serta kenaikan harga minyak mentah.

Lihat :Positifnya Akhir Pekan Bursa Hong Kong Didukung Penguatan Bursa Global dan Harga Minyak

Mario Draghi, Presiden Bank Sentral Eropa, mengatakan Kamis bank sentral akan “meninjau dan karena itu mungkin mempertimbangkan kembali” kebijakan pada pertemuan Maret, setelah menjaga suku bunga utama ditahan pada pertemuan Kamis-nya.

Harapan juga tumbuh bahwa Bank of Japan (BOJ) mungkin memperluas langkah-langkah pelonggaran moneter pada pertemuan 28 Januari nya, setelah Nikkei Asia Review melaporkan Jumat BOJ sedang mempertimbangkan “pelonggaran tambahan (kebijakan)” sebagai penurunan harga minyak yang menekan pada target inflasi 2 persen bank.

Juga membantu positifnya indeks Hang Seng adalah kenaikan yang dibuat harga minyak. Akhir Pekan kemarin, harga minyak menghentikan penurunan hampir 17 persen pada Januari. Beberapa keuntungan berasal dari permintaan sementara untuk minyak pemanas karena cuaca dingin memukul Amerika Serikat. Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) berjangka naik 9,41 persen di $ 32,19 per barel selama seminggu, sedangkan harga minyak mentah Brent naik 12,71 persen pada $ 32,18 per barel.

Selama jam perdagangan Asia pada Senin, harga minyak mentah berjangka WTI diperdagangkan naik sedikit di $ 32,21 per barel, sementara Brent naik di $ 32,32 per barel.

Pada awal perdagangan hari ini, sebagian saham-saham energi memberikan penguatan pada bursa Hong Kong. Saham CNOOC Ltd naik 4,90%, saham PetroChina Co Ltd naik 4,43%, saham China Petroleum & Chemical Corp naik 2,16%, saham China Resources Land Ltd naik 1,78%.

Sementara itu pergerakan indeks berjangka Hang Seng pagi ini terpantau naik 347 poin atau 1,82% pada 19,438.00, naik dari penutupan perdagangan sebelumnya pada 19,091.00.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan indeks Hang Seng hari ini akan bergerak menguat terbatas merespon positifnya bursa Tiongkok dan kenaikan harga minyak mentah sesi Asia. Namun perlu terus dicermati pergarakan dollar Hong Kong yang jika melemah dapat menekan indeks Hang Seng. Indeks Hang Seng diperkirakan akan bergerak di kisaran Support 18.875-18.305 dan kisaran Resistance 19.803-20.373.

 

Freddy/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here