Indeks Kospi Dibuka Turun Tertekan Kinerja Buruk Saham Blue Chip dan Sekuritas

646
indeks kospi

Pada pembukaan perdagangan bursa saham Korea Selatan Kamis (11/02) indeks Kospi dibuka turun, saat ini terpantau turun 52,05 poin, atau 2,71 persen, pada 1865.74. Pelemahan indeks Kospi tertekan kinerja buruk saham blue chip dan sekuritas.

Lihat : Indeks Kospi Pekan Lalu Turun -0,4%; Setelah Libur Imlek Diperkirakan Menguat

Indeks Kospi Korea Selatan, dibuka turun setelah ditutup selama tiga hari selama liburan Tahun Baru Imlek. Saham blue chip seperti saham Samsung Electronics dan saham Posco turun masing-masing 1,50 dan 3,04 persen. Saham sekuritas juga terpukul di tengah ketidakpastian global dengan saham Samsung Securities turun 4,58 persen dan saham Mirae Asset Securities anjlok 4,34 persen.

Harga minyak semalam volatil dengan data OPEC menunjukkan surplus pasokan minyak yang lebih besar di pasar dunia tahun ini, dengan negara-negara seperti Arab Saudi memproduski lebih untuk menebus turunnya pengeboran oleh negara-negara non-OPEC yang telah tertekan oleh harga yang lebih rendah. Harga Minyak mentah AS turun 49 sen, atau 1,75 persen, pada $ 27,45 per barel di sesi AS, sementara harga minyak patokan global Brent naik 73 sen menjadi $ 31,06 per barel.

Sementara untuk indeks kospi berjangka terpantau turun -6,25 poin atau -2,67% pada posisi 227.75, turun dari penutupan sebelumnya pada 234.00.

Analyst Vibiz Research Center memperkirakan indeks Kospi akan bergerak melemah terbatas jika harga minyak mentah melanjutkan penurunan dan pengaruh pelemahan bursa Wall Street. Indeks Kospi diperkirakan akan bergerak dalam kisaran Support 225.32-223.10 dan kisaran Resistance 229.25-231.31.

 

Freddy/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here