Poundsterling Sesi Eropa 15 April Balik Arah dan Tekan Dollar

543

Ditengah perdagangan sesi Eropa akhir pekan (15/04)  kurs poundsterling  berhasil rebound setelah 2 hari berturut alami profit taking yang cukup besar. Sebelumnya pound anjlok merespon dingin sikap bank sentral Inggris (BOE) yang tidak mengubah kebijakan moneternya kemarin.

Dari sisi pergerakan dollar AS, kondisi dollar masuki sesi Eropa kembali tertekan oleh aset safe haven baik kurs yen dan juga emas setelah indeks bursa saham Asia dan Eropa hari ini anjlok oleh buruknya data PDB Tiongkok kuartal pertama tahun ini. Hari ini Tiongkok umumkan pertumbuhan ekonominya pada 3 bulan pertama tahun ini menurun dari kuartal sebelumnya.

Lihat:  Rekomendasi Poundsterling, Jumat 15 April 2016

Pergerakan kurs poundsterling  di sesi Eropa (09:50:35 GMT) menguat  terhadap dollar AS,  setelah  dibuka lebih tinggi  pada   1.4152 di   awal   perdagangan   (00.00 GMT),  kurs  pound naik 23 pips  atau 0,2%  dan nilai bergulir  berada pada 1.4175.

Untuk perdagangan selanjutnya hingga penutupan perdagangan sesi Amerika berakhir besok pagi, analyst Vibiz Research Center memperkirakan pair GBPUSD dapat naik   terus  ke kisaran resisten   1.4212-1.4268 namun jika koreksi  maka pair dapat turun  kembali ke kisaran  1.4109-1.4070.

 

 

Joel/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here