Pernyataan EIA Kuatkan Rally Aussie Sesi Eropa 21 April

980

Pergerakan kurs aussie dollar pada perdagangan sesi Eropa hari Kamis (21/04) berhasil  kembali di posisi terakhir rally 4 hari berturut yang dipatahkan pada perdagangan kemarin (20/4) oleh kekuatan dollar AS yang didapat dari respon data properti Amerika yang mengesankan. Kekuatan aussie sore ini didapat dari mantapnya harga minyak mentah.

Harga minyak mentah kembali lanjutkan rally perdagangan sore ini meresponi pernyataan EIA (Badan Energy Internasional) yang menjelaskan tahun 2016 merupakan tahun produksi minyak mentah produsen non OPEC berkurang banyak seperti Amerika Serikat, Canada, Amerika Latin dan Rusia sehingga investasi negara-negara tersebuty berkurang hingga 40% dalam 2 tahun terakhir.

Lihat:  Rekomendasi Aussie, Kamis 21 April 2016

Pergerakan kurs aussie di sesi Eropa (10:00:35 GMT) bergerak laju terhadap dollar AS,  setelah  dibuka kuat  pada   0.7796 di   awal   perdagangan   (00.00 GMT),  kurs  aussie naik 21 pips  atau 0,2%  dan nilai bergulir  berada pada 0.7817.

Untuk perdagangan selanjutnya hingga penutupan perdagangan sesi Amerika berakhir besok pagi, analyst Vibiz Research Center memperkirakan pair AUDUSD akan terus naik ke kisaran resisten 0.7859-0.7921. Namun jika terjadi koreksi turun  akan menuju kisaran 0.7768-0.7735.

 

 

Joel/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here