Poundsterling 24 Mei Rebound Kuat Oleh Data PSNB Inggris

483

Di tengah  perdagangan sesi Eropa hari Selasa (24/05)   kurs poundsterling yang dibuka rebound pada awal sesi Asia terus bergerak positif setelah perdagangan sebelumnya terpukul selama 2 hari berturut oleh kuatnya fundamental dollar AS. Namun sore ini disaat dollar sedang unjuk kekuatannya, poundsterling mampu berdiri tegak setelah data PSNB dirilis.

Kantor statistik nasional Inggris (ONS) mengawali perdagangan sesi London mengumumkan nilai selisih pendapatan dan pengeluaran pemerintah serta swasta negeri tersebut yang meningkat defisitnya dari periode sebelumnya.  Data yang dilaporkan PSNB berada di posisi £-6,6 B sedang periode sebelumnya di posisi £-4,6 B.

Lihat:    Rekomendasi Poundsterling, Selasa 24 Mei 2016

Pergerakan kurs poundsterling  di sesi Eropa (08:30:35 GMT) menguat terhadap dollar AS,  setelah  dibuka lebih tinggi  pada   1.4485 di   awal   perdagangan   (00.00 GMT),  kurs  pound naik 90 pips  atau 1%  dan nilai bergulir  berada pada 1.4575

Untuk perdagangan selanjutnya hingga penutupan perdagangan sesi Amerika berakhir besok pagi, analyst Vibiz Research Center memperkirakan pair GBPUSD naik terus  ke kisaran supportnya di 1.4621-1.4663. Namun jika terjadi koreksi maka pair dapat naik lagi menuju kisaran  1.4446 -1.4412.

Joel/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here