Dukungan Bremain Kalahkan Brexit, Kurs Pound 22 Juni Berusaha Kuat

460

Pergerakan konsolidasi  poundsterling sejak perdagangan sesi Asia hari Rabu (22/6) terhadap dollar AS setelah sebelumnya alami profit taking yang memangkas rally 4 hari berturut masih berlanjut hingga sesi Eropa. Namun pergerakan pair EURUSD cenderung bergerak bullish setelah baru saja dipublikasikan hasil pooling yang dilakukan lembaga survey independen terhadap dukungan referendum Brexit.

Laporan terkini dari Inggris untuk pooling dukungan Inggris tetap di Uni Eropa (Bremain) naik menjadi 51% sedangkan dukungan terhadap Brexit 49%. Laporan yang sebarluaskan banyak media setempat sore ini memberikan dukungan bagi kurs kawasan Eropa. Hari ini tidak ada rilis data ekonomi yang menjadi katalis penggerak kurs pound dan fokus pada perkembangan dukungan referendum Brexit.

Pergerakan kurs poundsterling  di sesi Eropa (09:40:35 GMT) bergerak naik  terhadap dollar AS,  setelah  dibuka lebih tinggi pada   1.4656 di   awal   perdagangan   (00.00 GMT),  kurs  pound naik 11 pips   atau 0,1%  dan nilai bergulir  berada pada 1.4667.

Untuk perdagangan selanjutnya hingga penutupan perdagangan sesi Amerika berakhir besok pagi, analyst Vibiz Research Center memperkirakan pair GBPUSD lanjut naik  ke kisaran 1.4712-1.4750. Namun jika tidak sampai kisaran tersebut maka pair dapat turun lagi ke kisaran 1.4590.

Joel/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here