Fundamental Harian Dollar AS 22 Agustus Sunyi Senyap

486

Mengawali perdagangan forex pekan ini pada sesi Asia Senin (22/8) dollar AS kembali mendominasi perdagangan setelah akhir pekan lalu memperoleh kekuatan dari harapan Fed akan melanjutkan kembali suku bunganya pasca pernyataan beberapa pejabat FOMC pekan lalu.Sentimen tersebut masih mewarnai pasar pagi ini dengan rival-rivalnya menjadi sulit bergerak rebound dari pelemahan perdagangan sebelumnya kecuali yen.

Akhir pekan lalu dollar berhasil rebound dari tekanan sepanjang minggu untuk 5 hari berturut merespon pernyataan Presiden Fed New York William Dudley yang optimis bulan September Fed akan kembali menaikkan suku bunga lanjutan yang mengalahkan sentimen risalah pertemuan FOMC bulan lalu yang dirilis pada awal pekan. Demikian juga kekuatan dollar semakin bertambah menimbang buruknya fundamental penggerak rival-rival utamanya.

Untuk perdagangan hari ini pergerakan dollar tidak akan ada fundamental data yang memberikan tenaga tambahan, demikian juga untuk rival-rivalnya tidak ada data pundamental kawasan yang akan diterbitkan hari ini.

Indeks dolar yang mengukur kekuatan dollar AS terhadap enam mata uang utama perdagangan bergerak positif setelah sebelumnya ditutup menguat pada posisi 94.51  dan  pagi ini dibuka pada posisi 94.72.  Posisi dollar kini sedang berada di posisi 94.84.

Joel/VMN/VBN/Senior Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here