Pada awal perdagangan bursa Hong Kong awal pekan Senin (05/09), indeks Hang Seng dibuka psoitif, saat ini terpantau naik signifikan 378,02 poin atau 1,62 persen pada 23644.72. Penguatan indeks Hang Sengtedorong melemahnya harapan kenaikan suku bunga AS bulan September ini setelah data NFP AS membukukan hasil mengecewakan.
Lihat : Bursa Hong Kong 2 September Naik Tinggi 1,5 Tahun; Mingguan Lompat 1,6 Persen
Nonfarm payrolls AS untuk bulan Agustus datang di 151.000 pekerjaan baru, lebih buruk dari perkiraan 180.000. Laporan payrolls adalah salah satu kunci bagi The Fed dan jumlah yang lemah dapat mendorong bank sentral untuk menunda laju kenaikan berikutnya di luar bulan ini.
Lihat : Non Farm Payrolls AS Agustus Melambat, Pudarkan Harapan Kenaikan Suku Bunga September
Pada awal perdagangan, saham-saham yang naik adalah saham Sun Hung Kai Properties Ltd naik 4,02 persen, saham New World Development Co Ltd naik 2,66 persen, saham China Life Insurance Co Ltd naik 2,63 persen, saham Hang Lung Properties Ltd naik 2,58 persen, saham Sands China Ltd naik 2,48 persen.
Sementara itu pergerakan indeks berjangka Hang Seng pagi ini terpantau naik 353,00 poin atau 1,52% pada 23,563.00, turun dari penutupan perdagangan sebelumnya pada 23,210.00.
Analyst Vibiz Research Center memperkirakan bahwa pergerakan indeks Hang Seng selanjutnya akan bergerak naik dengan melemahnya harapan kenaikan suku bunga AS. Indeks Hang Seng diperkirakan akan bergerak di kisaran Support 23.084-22.557 dan kisaran Resistance 24.033-24.560.
Doni/ VMN/VBN/ Analyst-Vibiz Research Center
Editor: Asido Situmorang